Jumat, 01 Januari 2010

Pusing dengan traffic

Trafik blog atau pengunjung yang datang keblog merupakan hal utama jika blog ingin dikatakan popular, semakin banyak pengunjung blog berarti blog kita banyak dikenal, dan semakin banyak pula kesempatan untuk mendapatkan yang lainnya semisal saja page rank yang gendut dan alexa rank yang seksi, jika kedua parameter tersebut semakin baik maka blog kitapun dapat termonetisasi dengan baik (jika dimonetisasi).



Mendatangkan trafik yang banyak memang terkadang membuat kita pusing, contohnya saya sendiri, saya cukup kebingungan bagaiman agar blog saya dapat memperoleh banyak trafik, kalau bisa sih trafik passive he,he,he (terlalu banyak menghayal sih, tapi memang segala sesuatu itu berasal dari mimpi(khyalan), jika tomas alfa edison tidak menghayal akan adanya lampu tentu kita tidak dapat menikmati terangnya lampu dimalam hari, kecuali jika ada orang lain yang juga menemukan lampu ). Untuk itu sudah sewajarnya kita termasuk saya selalu bermimpi akan apa yang kita inginkan, tetapi tentunya juga di mulai dengan aksi nyata, maksudnya jangan hanya bermimpi tanpa ada aksi, tetapi kita juga jangan pernah berhenti untuk bermimpi.

Mungkin ada yang bertanya kenapa blog ini sepi pengunjung??? Ya maaf bos, sayakan juga seorang newbie jadi masih harus banyak belajar, siapa tahu dengan posting kali ini ada sobat blogger yang ingin bermurah hati mengajari saya untuk meningkatkan pengunjung diblog ini. Sebenarnya tujuan saya menulis posting kali ini adalah agar saya lebih ulet , konsisten dan optimis akan kelangsungan blog ini, yang tentu tujuan utamanya adalah agar blog ini dapat menjadi blog yang bermanfaat untuk para pengunjungnya dan juga pemiliknya.

Kalau berbicara tentang masalah trafik yang sedikit telah saya singgung diatas, memang akan cukup menguras tenaga dan waktu kita, nah masalah waktu dan tenaga itulah yang sering membuat saya kelimpungan karena tidak adanya waktu(sedikitnya waktu) yang ada untuk melancarkan strategy guna memperoleh trafik yang besar. Tetapi kedepannya semua strategy yang telah saya rencanakan tetapi belum terealisasikan akan sebisa mungkin saya terapkan guna mendamba-dambakan trafik yang saya inginkan.

Sebenarnya banyak cara yang telah ada dibenak saya untuk masalah mendatangkan trafik tersebut, tetapi hampir semua belum saya coba, untuk itu saya akan sebisa munkin mencobanya dan jikalau hasilnya memuaskan, tentunya saya akan publikasikan diblog kesayangan saya ini. Ayo selalu berkhayal atau bermimpi untuk mencari ide serta inspirasi dan tentunya jangan lupa untuk memulai aksi jika memang menemukan ide yang pasti.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar